Pengalaman Tinggal Bersama Host Family Asli Belanda: Belajar Kebudayaan Lewat Kehangatan Keluarga

Sekolahtumbuh.sch.id - 09 November 2024 12:00 - Daya Prisandi

Dalam rangkaian Program Student Exchange ke Belanda, para siswa Tumbuh High School menikmati pengalaman berharga tinggal bersama host family lokal selama dua hari. Pengalaman ini tidak hanya memperkenalkan mereka pada kehidupan sehari-hari masyarakat Belanda, tetapi juga membuka ruang bagi pertukaran budaya yang hangat dan penuh arti.

Selama tinggal bersama, siswa mendapatkan kesempatan unik untuk memahami lebih dalam budaya Belanda, dari kebiasaan harian seperti menikmati roti dan keju di pagi hari hingga berjalan-jalan di lingkungan sekitar bersama keluarga tuan rumah. Para siswa juga berbagi cerita tentang Indonesia, yang disambut dengan penuh antusias oleh host family, menciptakan suasana kekeluargaan yang erat.

Acara ini diakhiri dengan farewell dinner, sebuah malam perpisahan yang dihadiri para siswa bersama keluarga tuan rumah mereka. Makan malam ini tak hanya sekadar perpisahan, namun juga menjadi momen apresiasi terhadap keramahan host family yang telah memberikan sambutan hangat selama dua hari tersebut. Meskipun berlangsung di Belanda, suasana makan malam kental dengan sentuhan Indonesia, menampilkan berbagai hidangan Nusantara yang menarik perhatian keluarga tuan rumah. Pada acara ini juga dihadiri oleh Major Deputy Kota Best, Mr. Jan Willem Slijper.

Baca Juga : Kunjungan Edukatif ke Philip Museum dan Philip Healthcare: Menggali Inovasi Teknologi Kesehatan Masa Depan

Sebagai ungkapan terima kasih, siswa Tumbuh High School mempersembahkan lagu Gundul-gundul Pacul yang dinyanyikan dengan gerak tari dan memberikan cinderamata khas Yogyakarta. Penampilan ini menutup malam dengan kehangatan dan apresiasi yang tinggi, memberikan kesan mendalam bagi host family yang merasa tersentuh oleh upaya siswa dalam memperkenalkan budaya Indonesia.

Pengalaman bersama host family ini menorehkan kenangan tak terlupakan bagi para siswa, memperluas wawasan mereka, serta mempererat jalinan persahabatan antar budaya yang sangat berharga.

Ikuti kami di instagram : @tumbuh.highschool | @sekolahtumbuh